Cara Mudah Memperbaiki Failed to Connect to a Windows Service

Hei sahabat teknik, tutorial kali ini  akan membahas cara mengatasi error failed to connect to a windows service. Berawal saat teman saya mengalami hal tersebut pada laptopnya menyalakan laptop dan tidak seperti biasanya saat tulisan welcome muncul membutuhkan waktu yang sangat lama untuk menampilkan halaman desktop. dan ada semacam notifikasi yang muncul pada pojok bawah kanan windows seperti gambar di atas.

Bagaimana cara memperbaikinya ? sebenarnya caranya mudah sekali dan tidak membutuhkan software pembantu  untuk memperbaikinya . Karena softwarenya sendiri sudah tersedia bersamaan menginstall Windows yaitu Command Prompt / CMD. berikut langkah-langkah untuk memperbaikinya sebagai berikut :
  1. Nyalakan laptop Anda sampai tampilan desktop muncul, abaikan saja semua pesan error yang muncul.
  2. Buka command prompt menggunakan akses administrator. Ada 2 cara untuk membuka command prompt sebagai administrator, silahkan pilih salah satu.
  3. Klik Start > All Program > Accessories, klik kanan pada menu Command Prompt dan pilih Run as Administrator. atau
    Klik Start > Ketik CMD > klik kanan pada menu Command Prompt dan pilih Run as Administrator.
    Lalu akan muncul program cmd dengan tulisan awal C\:WINDOWS\system32> yang berarti kita sudah menjalankan program sebagai admisitrator

  4. Ketik netsh, lalu tekan Enter. tunggu hingga kita masuk ke dir netsh nya. Setelah muncul, ketikan Winsock reset, lalu tekan Enter. Setelah menekan Enter laptop akan meminta untuk di restart. 

  5. Restart laptop setelah mereset Winsock 
Nah Semudah itu untuk memperbaiki, namun jika masih error juga, silahkan install ulang sistem operasi kalian tapi jangan lupa backup terlebih dahulu, sekian tutorial dari saya semoga bermanfaat sampai jumpa ditutorial selanjutnya bye

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Soal Desain Grafis Smk Kelas 11 dan Jawabannya

Soal Siot Dan Jawabannya

Cara Mudah Install Zoom Meeting